Puasa merupakan bagian dari ikhtiar untuk memudahkan perjuangan menggapai taqwa menuju surga-Nya. Takwa adalah tujuan dari pewajiban berpuasa, dengan indikator dapat mengendalikan diri ketika marah, murah hati dalam memaafkan, membalas keburukan dengan kebaikan, dan memiliki kepekaan untuk berbenah diri tatkala melakukan maksiat. Dengan demikian, surga yang seluas langit dan bumi adalah balasan takwa (QS: 3: 133-135)
Ketaqwaan berbanding lurus dengan derajat dan proses memasuki surga. Ada yang memasuk surga tanpa hisab karena ridho-Nya, san skenario ini adalah harapan setiap orang. Ada yang memasuk surga karena timbangan ketaatannya lebih besar daripada kemaksiatannya, dan inilah serendah-rendah harapan. Ada yang memasuk surga, di mana terlebih dahulu harus berurusan dengan "laundry neraka." Terhadap skenario ketiga ini, kita berdoa dan berikhtiar semoga tidak mengalaminya (Salim A. Fillah, 2023).
0 komentar :