Milad ke-81, SD Muh 1 Solo Angkat Tema 'Sekolah Aman dan Menyenangkan'

Sabtu, 19 November 2016 : 12:10
sdmuh1solo.com – SD Muhammadiyah 1 Surakarta Milad ke-81, Canangkan Sekolah Aman–Menyenangkan – Sekolah Dasar (SD) Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta memperingati Miladnya yang ke-81.

Diusianya yang sudah tidak lagi muda ini, SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta ini mencanangkan sekolah yang aman dan menyenangkan. “Dalam Milad kali ini, kami menggemakan sekolah aman dan menyenangkan,” terang Kepala SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta, Sri Sayekti, Senin (19/9).

Bukan tanpa maksud, pihaknya menggemakan sekolah aman dan menyenangkan tersebut. Pihaknya ingin, supaya sekolah memberikan tempat belajar kepada siswa-siswanya untuk bermain dan menuntut ilmu tentunya dengan suasana yang aman dan menyenangkan.

“Jadi sekolah itu dapat menjadi tempat untuk mengembangkan kreatifitas tanpa ada sesuatu rasa yang menakutkan. Sekolah menyediakan berbagai macam mainan tradisional modern yang mendidik untuk mengisi waktu luang setelah belajar selain kita juga menyediakan perpustakaan yang lengkap dengan koleksi buku,” jelas Sayekti.

Selain menggelar Milad ke-81 dilingkungan tempat belajar, SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta juga melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) ke sejumlah panti asuhan dan jompo serta ke sekolah Muhammadiyah di wilayah eks Karisidenan Surakarta.

“Total ada 2.000 paket sembako yang merupakan sumbangan dari wali siswa. Selain Baksos kami juga menggelar pertandingan futsal,” ujar Sayekti.

Dalam perayaan Milad kali ini, turut dihadiri kepala sekolah muhammadiyah se-Solo, pengurus Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) se eks Karisidenan Surakarta, walimurid dan dihadiri oleh Wakil Ketua PP Muhammadiyah, Dahlan Rais. (bah)

Humas Jatmiko
Sumber : Asiknews.com
Share this Article

0 komentar :

Copyright © 2019 SD Muhammadiyah 1 Surakarta - All Rights Reserved